Header Ads Widget

header ads

Eddy Soeparno ajak Moment Idul Adha perbanyak berbagi dengan sesama

CIANJUR - Sekjen Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Amanat Nasional (PAN), H Eddy Soeparno, menyerahkan hewan Qurban sapi di SD AISYIYAH Islamic center Jalan Dr Muwardi, Kabupaten Cianjur, Rabu, (22/08/18).

Eddy mengajak segenap umat untuk menciptakan iklim kondusif di momen Iduladha 1437 Hijriyah pada tahun politik 2019 ini," untuk momen seperti ini diharapkan agar warga senantiasa mengedepankan hal positif dan politik santun dengan menjunjung tinggi rasa keadilan dan persaudaraan," tuturnya.


Ia memprediksi persaingan baik di pemilu legislatif maupun pemilihan presiden akan berlangsung ketat. Hal itu dikarenakan tingkat perkembangan zaman dan partisipasi masyarakat terus bertambah.

"Ini tahun politik, sudah bisa diprediksi persaingan akan begitu ketat, baik itu di pemilu legislatif maupun pemilihan presiden, namun pesan saya tentu di masyarakat harus tetap mengedepankan persaudaraan," kata Eddy.

Menurutnya, berkaca pada pemilu legislatif maupun pemilu presiden sebelumnya, gesekan yang dikhawatirkan justru yang terjadi pada akar rumput atau di bagian warga masyarakatnya.

"Beberapa hal sudah kami komunikasikan dengan rekan partai dan partai lainnya agar semua menahan diri dan tak terpancing konflik yang akan merugikan," kata Eddy.

Untuk itu, pihaknya bersama jajaran PAN pusat selalu berkeliling memberikan arahan dalam berbagai macam acara termasuk konsolidasi partai rutin agar pesan dari pusat tetap terjaga dan sampai ke tingkat bawah.

"Kami selalu menitipkan pesan terutama kepada para calon anggota legislatif yang melakukan sosialisasi ke tingkat bawah, agar memberikan edukasi politik yang baik kepada masyarakat secara luas," kata Eddy.

Di momen Idul Adha Eddy berharap pesan pengorbanan yang dicontohkan oleh para nabi menjadi teladan bagi umat untuk memaknai pengorbanan yang bisa dilakukan semua pihak pada zaman sekarang.

"Kedatangan saya ke Cianjur di hari raya Idul adha ingin berbagi kepada warga Cianjur, kepada kaum dhuafa, dan kepada warga yang membutuhkan, saya mengunjungi Islami Center Muhamadiyah karena PAN dengan Muhamadiyah sangat erat kaitannya. Momen ini juga sebagai ajang silaturahmi saya dengan pengurus Muhamadiyah," katanya.(Ghienz).