Info Cianjur FM,
Perlunya penataan dalam pembangunan di masing-masing Kecamatan, harus di dukung serta adanya kerjasama dengan masyarakat. Rapat tersebut diselenggarakan di Desa Sinangsih, Kec. Cikalongkolon, Selasa(31/01/12) pukul; 9.00 WIB.
Bupati Cianjur didampingi Camat setempat, Danramil, Kapolsek. Acara Rakoor pun dihadiri para kepala Desa, Kapuspindik, Kabag Pemerintahan, dan tamu undangan lainnya.
Dalam kunjungan Rakoor atau saba Kecamatan, Bupati Cianjur, langsung memberikan insentif serta pakaian bagi para Kader Posyandu agar ada keseragaman.
Mengenai bantuan 10 juta rupiah/ RT, akan terealisasi pada bulan mei langsung dikucurkan ke 10.467 RT yang ada di Kab. Cianjur. Menyinggung soal penerangan jalan yang ada di Kec. Cikalongkulon, harus adanya penataan mulai dari trotoar, hingga sampai tingkat kebersihan sampah.
Disampaikan Bupati Cianjur, penataan Kota akan dimulai secara bertahap. Apalagi masih perlunya lahan tempat pembuangan sampah, dikarenakan masih kurangnya sarana untuk mengangkut sampah. Bupati menghimbau agar diolah menjadi Kompos yang hasilnya dapat berguna untuk pertanian menjadi Pupuk.
Bupati berharap, Kec. Ciaklongkulon menjadi percontohan.* Cianjur fm