Header Ads Widget

header ads

Letkol Infanteri Rendra Gantikan Letkol CZI Hidayati Pimpin Kodim 0608 Cianjur

Komandan Kodim 0608 Cianjur kini dipimpin oleh
Letnan Kolonel Infanteri Rendra Dwi Ardhani SE, yang sebelumnya menjadi Danyon 315 Garuda di Bogor, menggantikan Letkol CZI Hidayati.

Rendra baru-baru ini mengatakan, pihaknya akan meneruskan program yang sudah dijalankan oleh Dandim sebelumnya.

Namun Dirinya juga tetap mengingatkan dan mengamanahkan bahwa di tahun politik, netralitas TNI harus tetap dijaga. Orientasi awal setelah memimpin Dandim 0608 Cianjur adalah membenahi struktur sumber daya manusia di lingkungan Kodim 0608.

"Termasuk dengan media sebagai mitra dalam hal publikasi kegiatan TNI di Cianjur, kami berharap ke depan lebih baik lagi dan lebih banyak lagi kegiatan TNI yang memberi manfaat untuk masyarakat Cianjur," ujar Rendra di Makodim Cianjur.

Ia juga menuturkan, bahwa tiga bulan ke depan ada Pilpres dan Pileg, maka selaku aparat TNI yang terpenting adalah menjaga stabilitas keamanan di Cianjur harus tetap kondusif.

Rendra menambahkan, Hal lain yang menjadi prioritas adalah Cianjur yang merupakan kawasan pertanian, maka TNI akan terus ikut pendampingan dalam hal membuka lahan pertanian baru

"Hal lain yang menonjol di kawasan Cianjur adalah musim rawan bencana, kami akan turut menangani bencana sesuai dengan kemampuan," katanya.(Ghienz)