Header Ads Widget

header ads

Wakil Bupati Cianjur H. Herman Suherman Tinjau Lokasi Bencana Longsor di Jalur Puncak

Wakil Bupati Cianjur H. Herman Suherman Tinjau Lokasi Bencana Longsor di Jalur Puncak
Wakil Bupati Cianjur H. Herman Suherman meninjau lokasi bencana longsor di jalur Puncakpass Ciloto Cianjur (Selasa, 13/02/2018).
Dalam kegiatan tersebut hadir pula Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR), Kepala Dinas Pariwisata dan Olah Raga (Disparpora), Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Kepala Dinas Tenaga Kerja, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil Menengah Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperdagin).
Wakil Bupati Cianjur H. Herman Suherman mengatakan bahwa mulai hari Kamis tanggal 15 Pebruari 2018 jalur puncak tersebut sudah dibuka kembali serta bisa dilalui oleh kendaraan baik roda dua maupun roda empat.
Wakil Bupati Cianjur memohon kepada seluruh masyarakat Kabupaten  Cianjur yang mempunyai saudara di luar kota Cianjur untuk menginformasikan terkait pembukaan kembali jalur puncak tersebut.
Selain itu Wakil Bupati Cianjur H. Herman Suherman menambahkan, dipersilahkan kepada seluruh masyarakat baik dari luar Cianjur dan warga Cianjur untuk berkunjung ke puncak karena puncak aman dan silahkan pada long week end nanti tanggal 16, 17 dan 18 Pebruari 2018 untuk berkunjung ke puncak . Untuk itu Wakil Bupati Cianjur berharap di jalur puncak tidak ada lagi bencana alam susulan.

Sedangkan hikmah dari kejadian bencana longsor itu, berdasarkan informasi dari Kementerian PUPR RI dan Provinsi Jawa Barat untuk jalur puncak 2 akan segera dibuka. (ASW/IRR/RSPD)