Info Cianjur Fm,
Bazar amal pengesahan Jangka menengah (PJM) dalam rangka menutup Kegiatan PNPM Mandiri Perkotaan yang dilaksanakan selama tahun 2011, digelar di Kelurahan Muka Kecamatan Cianjur belum lama ini. Dalam bazar terebut dipamerkan hasil-hasil keterampilan atau kegiatan untuk penguatan ekonomi dari dana PNPM Mandiri perkotaan.
Koordinator Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM), Kelurahan Muka, Agus kemboy mengatakan, bazar dilaksanakan BKM Sejahtera Bersama. Yang merupakan badan pemegang amanah masyarakat yang sekaligus sebagai pengelola dana bantuan langsung masyarakat yang bersifat stimulan, banyak sekali pembangunan yang telah terealisasikani tahun 2011. Seperti pembangunan jalan rabat beton Rw 13, 20, 11, 06, 21, 18, pembangunan posyandu di Rw15 dan 07, pembangunan MCK Rw 16, pembangunan drainase Rw 16, dan pembangunan gorong-gorong. Selain itu, ada juga untuk penguatan ekonomi yang digulirkan dana unit pengelola keuangan (UPK), yaitu dengan usaha simpan pinjam. Yang bertujuan untuk memudahkan dan membatu masyarakat dalam proses permodalan. Sedangkan kegiatan bazar dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmi antar pihak BKM dan masyarakat. sebagai bukti adanya kemajuan pemberdayaan masyarakat di Kelurahan Muka, dan sekaligus untuk merencanakan pembangunan pada tahun 2012 ke depan.